Beranda Artikel Alergi Cara Mengobati Alergi Susu Sapi pada Bayi 12 Bulan

Cara Mengobati Alergi Susu Sapi pada Bayi 12 Bulan

2023/12/29 - 11:45:31am     oleh Morinaga Soya
Bayi Alergi Susu Sapi

Alergi susu sapi pada bayi merupakan kondisi yang cukup umum terjadi dan dapat menyebabkan berbagai gejala ringan hingga parah. Jika Si Kecil memiliki alergi, penting untuk segera ditangani dengan baik. Yuk Bun, simak cara mengobati alergi susu sapi pada bayi ini.

Kortikosteroid

Melansir dari Health Children, kortikosteroid merupakan obat untuk mengobati ruam, mengi, dan kondisi lainnya yang merupakan gejala alergi setelah meminum susu sapi. Obat ini dapat mengurangi pembengkakan dan iritasi pada alergi yang terjadi terus-menerus.

Kortikosteroid dapat mengobati reaksi alergi dengan cara menekan respon sistem kekebalan tubuh terhadap alergen. Obat ini dapat diberikan dalam bentuk obat yang diminum, suntik, atau obat yang dioleskan pada kulit.

Semua jenis obat kortikosteroid untuk bayi harus diberikan dengan resep dokter, dan tidak boleh dibeli sendiri tanpa resep. Kortikosteroid suntik hanya boleh diberikan oleh dokter ya, Bunda.

Sedangkan kortikosteroid oral dan topikal dapat diberikan oleh Bunda di rumah, tetapi harus sesuai dosis yang dianjurkan dokter. Sebab, kortikosteroid dapat memiliki efek samping, terutama jika digunakan dalam jangka panjang.

Oksigen

Oksigen dapat mengobati reaksi alergi berupa sesak nafas dengan cara meningkatkan jumlah oksigen di dalam tubuh.

Sesak nafas merupakan salah satu gejala reaksi alergi susu sapi yang paling serius, yang terjadi karena saluran udara di paru-paru menyempit, sehingga menghambat aliran udara. Kondisi ini dapat menyebabkan bayi menjadi kesulitan bernapas.

Jumlah oksigen di dalam tubuh dapat meningkat dengan cara memberikan oksigen tambahan melalui masker atau selang pernapasan. Hasilnya, bayi bernapas dengan lebih mudah.

Jika Si Kecil mengalami sesak, segera pergi ke rumah sakit untuk mendapatkan oksigen ya. Sebab, sesak nafas ini merupakan awal dari kegagalan nafas yang mengancam jiwa.

Epinefrin

Epinefrin merupakan obat untuk mengobati anafilaksis akibat alergi susu sapi pada bayi. Anafilaksis merupakan reaksi alergi yang sifatnya mengancam jiwa, dengan gejala berupa sesak nafas dan bengkak. Gejala ini dapat berkembang dengan cepat, dalam hitungan menit atau bahkan detik.

Melansir Allergy and Asthma Network, epinefrin bekerja dengan mengurangi pembengkakan tenggorokan untuk membuka saluran udara. Obat ini juga membantu menjaga fungsi jantung dari tekanan tenggorokan. Selain itu, epinefrin menyebabkan darah dialihkan dari kulit, sehingga membantu mengurangi rasa gatal. Epinefrin juga dapat menghalangi kerja histamin, yaitu zat kimia yang melawan alergan dan menimbulkan gejala.

Jika sesak dan bengkak ini terjadi sekaligus pada Si Kecil, segera pergi ke rumah sakit untuk mendapatkan epinefrin. Sebab, epinefrin harus diberikan sesegera mungkin setelah gejala ini muncul.

Zat Alami

Kuersetin merupakan zat alami yang dapat membantu mengurangi gejala alergi akibat susu sapi. Zat ini biasanya ada pada apel, bawang, teh, beri, brokoli, jeruk, paprika, dan ginkgo biloba. Zat ini merupakan antioksidan yang dapat menghambat produksi histamin dan zat-zat lain yang menyebabkan gejala alergi, seperti gatal-gatal, bengkak, dan sesak napas.

Melansir dari National Library Mecicine, kuersetin juga dapat membantu mengatur sistem kekebalan tubuh, dengan menjaga keseimbangan antara sel-sel kekebalan tubuh dan mengurangi produksi antibodi yang terlibat dalam reaksi alergi.

Banyak ahli melihat kuersetin berpotensi menjadi pengobatan alami yang efektif untuk berbagai penyakit alergi, asma, rinitis, dan dermatitis atopik.

Nah Bunda, reaksi alergi susu sapi juga dapat dikurangi dengan meminum susu tertentu loh. Lantas, susu apa yang cocok bagi penderita susu sapi? Yuk langsung saja simak ulasan berikut: Susu untuk Anak Alergi Susu Sapi Usia 1 Tahun

Referensi:

  • Health Children. Corticosteroids. Diakses tanggal 22 Desember 2023. https://www.healthychildren.org/English/health-issues/conditions/allergies-asthma/Pages/Corticosteroids.aspx

  • Allergy and Asthma Network. What is Epinephrine?. Diakses tanggal 22 Desember 2023. https://allergyasthmanetwork.org/anaphylaxis/what-is-epinephrine/

  • National Library Medicine. Quercetin with the potential effect on allergic diseases. Diakses tanggal 22 Desember 2023. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7227109/





medical record

Berapa Besar Risiko Alergi Si Kecil?



Cari Tahu
bannerinside bannerinside
allysca